Training Match: Indonesia 0-0 Tanzania

Busam ID
Ragnar Oratmangoen saat berjibaku dengan pemain Timnas Tanzania dalam laga yang berlangsung di Stadion Madya GBK, Minggu (2/6/2024) (foto by Timnas.Indonesia/Instagram

Samarinda, Busam.ID – Tim Nasional (Timnas) Indonesia melakoni training match menghadapi Tanzania. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Madya GBK, Minggu (2/6/2024) sore, anak asuh Shin Tae Yong bermain imbang 0-0.

Di babak pertama, STY memainkan skuad terbaiknya, dengan menurunkan nama-nama seperti Shayne Pattynama, Sandy Walsh, Thom Haye, Ivar Jenner, Ragnar dan Rafael Struick. Hanya saja, sang Garuda belum mampu mencetak angka, sehingga skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, STY merombak hampir semua pemain dengan memasukkan Yakob, Malik Risaldi, Dimas Drajad, Nathan Tjoe A On, Adi Satrio, Ferari, dan Pratama Arhan. Lagi-lagi di babak kedua, tak ada gol tercipta dari kedua tim.

Skor imbang 0-0 bertahan hingga akhir pertandingan. Laga ini juga menjadi ajang persiapan Timnas Indonesia sebelum melakoni kualifikasi piala dunia melawan Irak. (adit)
Editor: M Khaidi

Baca berita BusamID seputar Kaltim, Samarinda dan lainnya melalui Google News

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *