Liverpool Bantai Frankfurt 5-1

Busam ID
Selebrasi punggawa Liverpool usai gol ke gawang Frankfurt, foto by Instagram/Liverpoolfc

Busam.ID- Liverpool menunjukkan kebangkitan fantastis setelah menelan kekalahan beruntun. Bertandang ke Deutsche Bank Park, The Reds menghancurkan tuan rumah Eintracht Frankfurt dengan skor telak 1-5.

Sempat dikejutkan oleh gol cepat Rasmus Kristensen (26′), Liverpool langsung merespons dengan hujan gol. Hugo Ekitike (35′), Virgil van Dijk (39′), dan Ibrahima Konaté (44′) memastikan The Reds unggul 3-1 di jeda. Di babak kedua, Cody Gakpo (66′) dan Dominik Szoboszlai (70′) menyempurnakan pesta lima gol.

Tiga poin ini mendongkrak posisi Liverpool secara signifikan. The Reds kini berada di peringkat 10 klasemen dengan total 6 poin. Sementara Eintracht Frankfurt masih tertahan di zona tengah dengan perolehan 4 poin.(Adit)

Editor: M Khaidir

Baca berita BusamID seputar Kaltim, Samarinda dan lainnya melalui Google News

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *