Samarinda, Busam.ID- Borneo FC Samarinda kembali meraih kemenangan. Kali ini, Borneo FC berhasil menaklukkan sang tuan rumah Semen Padang dalam laga yang berlangsung di Stadion Haji Agus Salim, Minggu (9/11/2025) malam.
Klub berjuluk Pesut Etam tersebut menang dengan skor 2-0 melalui brace Mariano Peralta. Kemenangan tersebut juga sekaligus memecahkan rekor 10 kemenangan beruntun sejak era liga 1/ BRI Super League.
Di babak pertama, Borneo FC berhasil unggul 1-0 melalui gol cepat Peralta. Begitu pun di babak kedua, winger andalan Pesut Etam tersebut mencetak brace. Dan skor 2-0 bertahan hingga akhir laga.
Dengan hasil ini, Borneo FC kokoh di puncak klasemen dengan 30 poin. Sementara Semen Padang di posisi juru kunci dengan 4 poin.(Adit)
Editor: M Khaidir


