Borneo Bantai Bhayangkara 4 Gol Tanpa Balas

Busam ID
Stefano Lillpaly (tengah) menjadi aktor utama kemenangan Borneo FC dengan membantai Bhayangkara di Stadion Batakan Balikpapan, Senin (26/2/2024) malam, foto by Borneo FC

Samarinda, Busam.ID – Borneo FC Samarinda bermain sangat luar biasa dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2023/2024. Bermain di Stadion Batakan Balikpapan, Senin (26/2/2024) malam, anak asuh Pieter Huistra sukses membantai Bhayangkara Presisi Indonesia dengan skor 4-0.

Di awal babak pertama, sejatinya Bhayangkara beberapa kali mendapatkan peluang melalui Matias Mier, namun Nadeo Argawinata tampil cemerlang. Sebaliknya, justru Borneo FC yang membuka angka melalui gol Wiljan Pluim, memanfaatkan sepak pojok Lillipaly di menit ke-43. Skor 1-0 tersebut bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, penampilan Borneo FC semakin cair tak terbendung. Terus menyerang, Pesut Etam sukses menggandakan keunggulan melalui sepakan kencang Lillipaly di menit ke-58. Lagi-lagi Lillipaly menjadi aktor saat terciptanya gol Felipe Cadenazzi di menit ke-84 dan membawa Borneo unggul 3-0.

Menjelang akhir, Ikhsan Nul Zikrak sukses mencetak gol debutnya di Borneo FC musim ini dan membawa Borneo FC memimpin 4-0 hingga akhir pertandingan. Dengan hasil ini, Borneo FC semakin kokoh di puncak klasemen dengan 60 poin, selisih 17 poin dari peringkat kedua PSIS Semarang. Sementara Bhayangkara kesulitan keluar dari zona degredasi dan berada di posisi juru kunci dengan 15 poin. (Adit)
Editor: M Khaidir

Baca berita BusamID seputar Kaltim, Samarinda dan lainnya melalui Google News

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *