Samarinda, Busam.ID – Menjadi venue pembukaan, pameran, halal food dan Kaligrafi internasional, GOR Kadrie Oening terus bersiap di mana sudah memasuki H-2 jelang pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXX di Kaltim.
GOR Kadrie Oening di Jl Wahid Hasyim Kota Samarinda tersebut memang nantinya akan dilaksanakan pembukaan dan dihadiri langsung presiden RI Joko Widodo. Salah satu panitia MTQ Kaltim di GOR Kadrie Oening Akhmad Haidir Fersa menyampaikan, venue sudah siap 85 persen dan hanya tinggal finishing.
“Tinggal finishing saja, karena yang agak repot itu pengerjaan standnya, karena harus detail dan mereka kan punya ciri khas serta keunikan masing-masing,” ucapnya.
Dia berharap, dengan persiapan tersebut, MTQ tingkat Nasional di Kaltim berjalan lancar. Masyarakat Kaltim juga bisa hadir dan menyaksikan langsung, sebagai motivasi juga kepada kafilah Kaltim yang akan bertanding.
“Semoga masyarakat dapat meramaikan gelaran ini, dan harapan juga Kafilah Kaltim dapat memberikan hasil terbaik di ajang ini,” tutupnya. (Adit/adv)
Editor: M Khaidir